Hasil Belum Maksimal, Pemkab Kutim Tetap Menapresiasi dan Beri Uang Pembinaan

upnews.id SANGATTA- Walaupun belum sukses menjadi yang terbaik, Pemkab Kutim tetap mengapresiasi seluruh kafilah Kutim yang telah berlaga di MTQ 42 Kaltim di Bontang belum lama ini. Apresiasi berupa penghargaan atau reward dimaksud diserahkan Bupati Kutim H Ardiansyah Sulaiman, diruang Tempudau, Sekretariat Kabupaten, Pusat Perkantoran Pemkab Kutim di Bukit Pelangi, Kamis (17/6/2021).
Apresiasi berupa uang pembinaan sebesar Rp 260 juta tersebut ditujukan bagi pelatih dan peserta. Khususnya diberikan kepada seluruh kafilah yang menempati posisi 1, 2, 3 dan harapan 1, 2, 3 termasuk pelatih. Penyerahan reward turut disaksikan Sekretaris Kabupaten H Irawansyah yang selaku Ketua Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Kutim. Kemudian Kepala Kementrian Agama Kutim H Nasrun, Kepala Bagian Sosial Andi Abdurrahman.
“Terimakasih sudah berusaha memberikan (kemampuan) yang terbaik bagi Kutai Timur (di ajang MTQ Kaltim). Walaupun hasilnya belum maksimal, insyaAllah lain waktu bisa terus ditingkatkan,” harap Bupati Kutim H Ardiansyah.
Seperti diberitakan sebelumnya, kafilah Kutim harus puas berada di posisi ke delapan dari daftar penilaian klasemen MTQ ke-42 Tingkat Provinsi Kaltim, sesuai hasil penilaian dewan juri Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Kaltim dengan Nomor 048/Kep/LPTQ – KT/VI/2021 tanggal 8 Juni 2021. (adv)