Dimasa Pandemi, Piter Palinggi Banyak Diminta Tingkatkan Perekonomian
Upnews.id, Sangatta – Hantaman pandemi Covid-19 sangat dirasakan oleh masyarakat Kabupaten Kutai Timur. Hal itu terlihat dari banyaknya keluhan masyarakat yang berhasil ditampung oleh Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kutim, Khususnya oleh Ketua Komisi A Piter Palinggi.
Politisi asal Nasional Demokrat (NasDem) Kutim ini mengaku banyak permintaan untuk peningkatan perekonomian masyarakat saat menjalankan reses di beberapa desa. “Kondisi masyarakat kita terdampak secara langsung pandemi Covid-19, jadi permintaanya untuk peningkatan ekonomi, mulai dari UMKM, Koperasi sampai kelompok tani,” sebutnya pada (03/03/2021) yang lalu.
“Apa yang menjadi keluhan dari masyarakat sudah kita tampung dan kita paripurnakan hasil resesnya, untuk selanjutnya diteruskan ke Pemerintah. Mudah-mudahan pada tahun 2022 mendatang, apa yang diserap dari masyarakat dapat terealisasi,” imbuhnya.
Selain persoalan ekonomi di masa pandemi, Piter juga banyak mendapatkan permintaan untuk peningkatan infrastruktur jalan. Pasalnya, diketahui bersama jika jalan-jalan lingkungan di daerah kita masih banyak yang rusak.
“Contohnya di Desa Singa Gembara, kalo hujan jalanan disana banjir. Dan bukan hanya banjir tapi juga rusak. Keluhan itu disampikan ke saya dan sudah kami tampung,” tegasnya. (nz)