DPRD SamarindaPendidikan

Sani Tekankan 3 Aspek Utama yang Harus Ada di Sistem Pendidikan

Upnews.id, Samarinda – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Samarinda, Sani Bin Husain, menekankan pentingnya pelajar yang memiliki karakter, kepada para pemuda sebagai penerus estapeta kepemimpinan dimasa depan.

Politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) itu menekankan tiga aspek utama didalam pendidikan, mulai dari iman dan takwa (imtak), ilmu pengetahuan dan teknologi (iptek), serta sosial budaya (sosbud).

Baca Juga : Sani Minta Orang Tua Awasi Anak Dalam Menggunakan Gedget

“Pendidikan itu harus pendidikan berkarakter, untuk apa dia pintar tapi lewat depan orang tua tidak permisi, sama orangtuanya melawan untuk apa,” kata Sani, Senin (20/5/2024).

Sani Bin Husain menyebut tiga aspek ini akan membentuk keterampilan, pengetahuan, dan sikap, yang akan membentuk karakter, dan pemahaman yang komprehensif.

Sani menegaskan perlunya karakter dalam pendidikan, yang saat ini masih kurang di dunia.

“Karena kita semua ini produk kurikulum yang dulu, dan buktinya kita berhasil, saya berhasil, pak walikota berhasil. Berarti kita tidak bisa menghina kurikulum yang dulu,” tegasnya. (*/Ir/Dr-Adv)

Baca Juga

Back to top button