Kutai Timur

Kasmidi Bulang Serahkan Ambulan untuk Warga Jalan Dayung

Upnews.id, Sangatta – Wakil Bupati Kutai Timur Kasmidi Bulang menyerahkan satu unit mobil Ambulans untuk warga Rt 37 Gang Campur Sari Mesjid Nurul Falah Jalan Dayung, Kelurahan Teluk Lingga, pada Minggu (20/11/2022).

Wabup Kasmidi menyampaikan beberapa kebutuhan warga perlahan coba kita penuhi baik itu lewat Anggaran Pendapat Belanja Daeah (APBD) maupun lewat CSR. dan sudah kita lihat hasilnya pada hari ini. Merupakan bagian dari komitmen saat diberikan amanah kepada dirinya untuk mendampingi Bupati Ardiansyah menjadi Wakilnya.

“Makanya saya tidak boleh lupa dengan RT. 37 dan warganya, dan pada hari ini juga kita akan membantu fasilitas ambulans sebagai bentuk komitmen waktu kampanye,”jelasnya

Dirinya berpesan kepada hadirin, agar bantuan ambulans tersebut bisa dirawat untuk kepentingan seluruh warga Rt. 37 dan sekitarnya.

Baca Juga : Asti Mazar Serahkan 1 Unit Ambulance Untuk Warga Muara Bengalon

“Siapapun yang membutuhkan silahkan pakai, ambulans ini kita serahkan tapi harus ada yang bertanggung jawab. InsyaAllah tahun depan sudah kita usulkan 1 miliar untuk lanjutan pembangunan mesjid Nurul Falah ini, dan ini juga merupakan bagian daripada infrastruktur dan saran rumah ibadah yang harus kita selesaikan,” ungkapnya

Terkahir dirinya meminta kepada warga untuk tetap berkontribusi dengan pembangunan mesjid Nurul Falah di Rt 37, walaupun sudah ada bantuan dari Pemerintah Daerah, dan punya rasa memiliki serta mengajak warag untuk beribadah sesuai dengan niat masing-masing.

Baca Juga : Pengganti Andi Mappasereng Bakal Normalisasi Sungai di Bengalon

“Ini adalah rumah ibadah yang kita bangun untuk melahirkan anak-anak qur’ani, patuh kepada orang tua serta rajin sholat, begitu juga dengan kita, mesjid Nurul Falah kita jadikan tempat ibadah yang enak dan nyaman” pungkas Kasmidi Bulang.

Hal ini merupakan wujud komitmen bersama saat kampanye pemilihan kepala daerah waktu lalu, permintaan masyarakat tersebut bisa di realisasikan secara perlahan. Hal tersebut dikemukakan Kasmidi di hadapan warga RT 37 Gang Campur Sari. Hadir dalam kesempatan tersebut Ustadz Imam Muhtadi, Takmir Masjid Nurul Falah Ngadimin, Ketua Rt.37 beserta warga , Ketua Rt 50 dan para tokoh masyarakat. (Ak-Adv Kominfo)

Baca Juga

Back to top button