16 Tahun Mengabdi, Arief Firdaus Resmi Menjadi ASN P3K

Upnews.id, Sangatta – Kebahagiaan terpancar dari wajah Arief Firdaus, salah satu staf karyawan Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Kutai Timur, Bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK), setelah penantian panjang selama 16 tahun akhirnya membuahkan hasil. Arief resmi diangkat menjadi Aparatur Sipil Negara (ASN) P3K.
“Alhamdulillah, setelah penantian selama 16 tahun, akhirnya saya bisa terangkat menjadi ASN. Ini adalah bukti dari Allah Ta’ala,” ucap Arief penuh rasa syukur.
Bagi Arief, pengangkatan ini bukan hanya sekadar perubahan status, tetapi juga menjadi awal baru bagi dirinya, keluarga, dan rekan-rekannya untuk menjadi lebih baik ke depan. Ia bertekad untuk memberikan kontribusi terbaiknya demi kemajuan daerah.
“Kami akan bekerja sesuai dengan tugas pokok dan fungsi kami. Apa yang menjadi kewajiban kami, akan kami laksanakan sepenuh hati. Hak dan tanggung jawab akan kami jalankan dengan maksimal untuk kemajuan Kutai Timur,” tambahnya.
Pengangkatan Arief Firdaus menjadi ASN diharapkan bisa menjadi motivasi bagi para tenaga honorer lainnya untuk terus bersemangat dan berkontribusi positif bagi pembangunan daerah.
Adapun Rekapitulasi Pengadaan PPPK:
Tahun 2021:
– Jumlah TK2D: 7.091
– Formasi diajukan: 1.238
– Lulus: 836
– Sisa formasi kosong: 402
-Tahun 2022:
– Jumlah TK2D: 6.168
– Formasi diajukan: 1.999
– Lulus: 1.163
– Formasi tidak terisi: 836
-Tahun 2023:
– Jumlah TK2D: 5.005
– Formasi diajukan: 1.486
– Lulus: 702
– Formasi tidak terisi: 784
-Tahun 2024:
– Jumlah TK2D: 4.303
– Formasi diajukan: 4.303
Dalam kegiatan pengambilan sumpah tahap I hari ini, sebanyak 3.703 PPPK resmi diambil sumpahnya. Rinciannya adalah:
Islam: 3.215 orang
Kristen : 371 orang
Katolik : 102 orang
-Hindu : 15 orang
(Ir/Nt/Dr-Adv)