Yulianus Sebut, Kemiskinan dan Pengangguran Jadi PR Pemerintah

Upnews.id, Sangatta – Usai pelantikan pasangan Bupati dan Wakil Bupati Kutai Timur terpilih periode 2021-2024, Ardiansyah Sulaima dan Kasmidi Bulang. Yulianus Palangiran selaku anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kutim dari Fraksi Demokrat, mengharapkan agar seluruh masyarakat kembali bersatu usai pesta Demokrasi pada 9 Desember 2020 yang lalu.
Menurutya, dengan kemenangan pasangan nomor urut 3 AS-KB, dirinya menginginkan bahwa ini merupakan kemenagan masyarakat Kabupaten Kutai Timur. Bukan lagi kemenangan pribadi, kelompok atau pun suatu golongan.
Atas terpilihnya Ardiansyah dan Kasmidi untuk 4 tahun kedepan memimpin pemerintahan, mantan Wakil Ketua DPRD Kutim Periode 2017-2019 itu, meminta agar keduanya dapat bekerja dengan sungguh-sungguh. Hal itu dilakukan demi mewujudkan Kutai Timur yang lebih baik lagi kedepannya.
Terlebih, banyak pekerjaan rumah yang sejak beberapa tahun lalu belum juga tuntas. Salah satu contohya yakni persoalan angka kemiskinan dan pengangguran di Kabupaten yang kaya akan sumber daya alam ini.
“Yang menjadi persoalan utama yang saya lihat sejak 15 tahun saya menjadi anggota dewan adalah, angka kemiskinan. Bagaimana caranya kitab boleh menekan?, termasuk dengan angka pengngguran. Tentunya apabila ini tidak bisa diatasi, maka kesejahteraan untuk masyarakat kutai timur semakin jauh,” tegas Yulianus ditemui awak media usai mengikuti pelantikan.
Pada momen bersejarah itu, Yulianus atas nama pribadi maupun selaku politikus dari partai Demokrat, selaku partai pengusung keduanya. Mengucapkan selamat atas terpilih dan dilantiknya Bupati dan Wakil Bupati Kutai Timur, Ardiansyah Sulaiman dan Kasmidi Bulang.