Kutai Timur

Serahkan SK Kenaikan Pangkat, Bupati Kutim Tingkatkan Kompetensi

upnews.id SANGATTA – Bupati Ardiansyah Sulaiman berharap ASN di Kutim mampu berperan sebagai pelopor reformasi birokrasi publik yang cepat, responsif, berkualitas. Memiliki karakter, mental dan pola pikir yang optimis, inovatif. Berani melakukan terobosan yang bermanfaat bagi masyarakat. Tetap bekerja sesuai jalur koridor yang benar. Tidak beseberangan apalagi sampai melanggar hukum.
“Dengan kenaikan pangkat ini diharapkan semakin meningkatkan kinerja, disiplin dan kompetensinya,” harap orang nomor satu di Kutim ini
Permintaan itu disampaikannya saat menyerahkan 21 SK kenaikan pangkat ASN periode 1 April 2021 dilingkungan Setkab Kutim. Berlangsung di ruang Tempudau, Kantor Bupati, Bukit Pelangi. Disaksikan Wabup Kasmidi Bulang, Seskab H Irawansyah, Kabag Umum Setkab Kutim Teddy Febrian dan sejumlah ASN. Rabu (23/6/2021) pagi,
Ardiansyah menambahkan bahwa penyerahan SK kenaikan pangkat ini sebagai bentuk apresiasi pemerintah kepada ASN. Untuk pengabdian dalam kurun waktu tertentu. Pemberian SK kenaikan pangkat ini juga sudah sesuai dengan prosedur yang ada.
“Ini merupakan penghargaan dari pemerintah. Tolong kinerjanya betul-betul dibuktikan sesuai tupoksinya,” imbuhnya (whs/adv)

Baca Juga

Back to top button