DPRD Minta ASN Samarinda Disiplin Waktu

Upnews.id, Samarinda – Ketua Komisi IV DPRD Samarinda, Sri Puji Astuti mengingatkan tentang pentingnya kedisiplinan dalam mengelola atau manajemen waktu bagi penyelenggara Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemkot Samarinda.
Menurutnya, kedisiplinan dalam hal waktu merupakan landasan utama dalam membangun Kota Samarinda ke depan. Terlebih, bagi OPD yang berurusan langsung dengan masyarakat dalam memberikan layanan.
Baca Juga : Sri Puji Sebut Keuangan Daerah Jadi Alasan Samarinda Tidak Menganggarkan Beasiswa
“Jadi layanan yang diterima masyarakat itu optimal, karena kita disiplin terhadap waktu,” ucapnya.
Selain itu, menurut Puji diperlukan upaya-upaya untuk memaksimalkan kinerja para aparatur negara melalui berbagai inovasi yang perlu dilakukan.
Sehingga ke depannya, masyarakat Samarinda bisa merasakan kemudahan-kemudahan dalam memperoleh layanan.
“Kalau sudah begitu, tentunya ke depan masyarakat akan terus bersikap positif kepada pemerintah. Dengan begitu program yang sudah disusun dan direncanakan bisa lebih optimal untuk realisasinya,” sambung dia.
Baca Juga : DPRD Samarinda Ajak Masyarakat Dukung Pembangunan yang Dilakukan Pemkot
Puji menilia, kolaborasi yang dijalin masyarakat dan pemerintah daerah akan mewujudkan kota Samarinda yang lebih maju.
Kesejahteraan warga masyarakat pun bisa diwujudkan melalui berbagai program pembangunan yang sudah disiapkan.(*/Ir/Dr-Adv)