Pesan Sigit Wibowo untuk Rumah Sakit Gigi dan Mulut Unmul

Upnews.id, Samarinda – Anggota DPRD Kaltim Sigit Wibowo turut mengapresiasi peresmian Rumah Sakit Gigi dan Mulut (RSGM) tu. Sebagai bagian dari pemerintah, legislatif tentu turut mendukung langkah baik di bidang pendidikan ini. Tinggal melengkapi apa saja yang belum.
Ditambah, Unmul akan menjadikan Fakultas Kedokteran Gigi, terpisah dengan Fakultas Kedokteran yang ada saat ini. Menurutnya itu satu langkah yang luar biasa dan juga harus didukung oleh pihaknya.
Baca Juga : IKA Fahutan Unmul Kutim Turut Tanam 6.000 Mangrove
“Alhamdulillah kita support, gedung sudah siap, dan peralatan juga walaupun sudah separuh. Tinggal kesiapan SDM,” jelas Sigit belum Senin.
“Peningkatan SDM, SDM yang ada seperti dosennya perlu ditingkatkan. Mahasiswanya juga harus rajin belajar, berkualitas, biar tidak tertinggal,” tambahnya.
Menurutnya, di Kaltim sudah ada RS Kanujoso Djatiwibowo di Kota Balikpapan dan RS Abdul Wahab Sjahranie (AWS) di Samarinda yang sudah cukup bagus. Sementara RDGM Unmul ini akan jadi penunjang sekaligus mencontoh kedua RS tersebut agar bisa terus meningkat.
Peningkatan SDM tersebut termasuk soal adanya sertifikasi, Sigit mendorong para tenaga kesehatan di RSGM Unmul, untuk memiliki sertifikasi. Agar kualitas bagus dan mendapatkan kelayakan menggunakan alat.
“Kita mensupport sdm agar bisa sertifikasi dan menggunakan alatnya,” pungkasnya
Sepertu diketahui, Universitas Mulawarman telah merampungkan pembangunan Rumah Sakit Gigi dan Mulut (RSGM) Pendidikan ada di sebrang gedung Fakultas Kedokteran. Jadi RS Pendidikan pertama di Provinsi Kaltim.
Baca Juga : Faizal Rachman Minta Pemerintah Gerak Cepat Penuhi Kebuhutan Dokter di RS Pratama Muara Bengkal
Setelah melalui proses panjang, RSGM Unmul yang terletak di Jalan Krayan, Gunung Kelua, Samarinda itu akhirnya diresmikan pada Senin, 28 Oktober 2024 kemarin. Selain menunjang pendidikan kedokteran, juga menambah akses layanan kesehatan masyarakat.
Meski baru dan belum semaju RS besar, RSGM Unmul memiliki layanan unggulan yang sudah didukung teknologi canggih, yang membantu dalam pemeriksaan dan pengobatan gigi dan mulut. Sehingga sudah layak operasi.
Diketahui, pendirian RSGM Unmul ini dulunya berawal dari besarnya biaya yang ditanggung mahasiswa kedokteran ketika melakukan praktik di Rumah Sakit Abdul Wahab Sjahranie. Sehingga dibangunlah RSGM ini. (Ir/Nt/Dr-Adv)